Sosial Media

Instagram Menjadi Media Sosial Favorit Ketimbang Twitter

Jejaring sosial dan situs berbagi foto Instagram kini menjelma menjadi media sosial dengan 300 juta pengguna aktif. Jumlah tersebut mengalahkan media sosial Twitter yang saat ini mempunyai sekitar 280 jutaan pengguna aktif. Sejak di akuisisi oleh Facebook dua tahun yang lalu, pengguna aktif Instagram terus mengalami peningkatan.

Bulan Maret 2014, Instagram pernah mengumumkan jika pengguna aktif mereka telah mencapai 200 juta orang. Kini, di akhir tahun 2014 jumlah tersebut meningkat hampir lima puluh persennya, dan lebih dari 70 juta foto diketahui dibagikan setiap harinya oleh pengguna aktif mereka. Ya, pertumbuhan pengguna Instagram memang jauh lebih meningkat bila dibandingkan dengan pengguna Twitter.

Melalui laman blog resmi Instagram, Kevin Systrom, selaku CEO Instagram mengungkapkan rasa bangga dan terima kasihnya atas pertumbuhan pengguna Instagram. Kedepan, Instagram akan terus dikembangkan dengan berbagai fitur-fitur menarik. Sejumlah akun yang dianggap bermasalah (akun spam) telah di nonaktifkan demi kenyamanan pengguna Instagram lainnya.

Download Aplikasi Instagram

Instagram.

Untuk diketahui, jumlah pengguna aktif disini bukan jumlah total pengguna Instagram. Pengguna aktif Instagram dihitung berdasarkan pengguna yang mengakses layanan mereka (login) dan aktif berinteraksi dan menggunakan Instagram. Tentu jika dihitung berdasarkan jumlah total, pengguna Instagram saat ini lebih dari 300 juta.

Meski sudah melewati jumlah pengguna aktif Twitter, Instagram masih kalah jauh dari jejaring sosial Facebook yang kini telah mencapai 1,3 miliar pengguna aktif.

Selain dapat di akses melalui website, Instagram juga hadir diberbagai platform mobile yaitu, Instagram untuk Android, iOS dan Windows Phone.

Instagram Menjadi Media Sosial Favorit Ketimbang Twitter,


Diterbitkan pada: Kamis, 11 Desember 2014
Rating : 3 / 5 dari 1 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Cewek yang punya hobi traveling ini menulis untuk kategori internet, sains dan tren media sosial.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Instagram Menjadi Media Sosial Favorit Ketimbang Twitter".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright