Games dan Aplikasi HP

Aplikasi dan Game Android “Judy” Ternyata Mengandung Malware

Perusahaan keamanan Checkpoint mengumumkan telah menemukan belasan aplikasi dan game dengan nama Judy terinfeksi malware. Malware ini diketahui sudah menginfeksi lebih dari 36 juta ponsel Android di seluruh dunia. Apakah Anda salah satunya?.

Menurut keterangan Checkpoint (25 Mei 2017), malware ini bersembunyi didalam game Android populer yang banyak dimainkan bertema kasual yaitu game fesyen dan game memasak.

Aplikasi dan Game Fesyen Judy Terinfeksi Malware

Aplikasi dan Game Fesyen Judy Terinfeksi Malware.

Lihat juga: Antivirus Android Paling Ampuh.

Hebatnya, malware tersebut bekerja tanpa disadari penggunanya karena malware ini memiliki server di luar Google Play Store. Setelah terhubung ke servernya, otomatis malware ini aktif dengan sendirinya.

Setelah terhubung, malware kemudian akan memunculkan iklan secara membabi buta dan mengganggu pengguna ponsel Android. Namun bagi pengembang malware ini, itu adalah sebuah keuntungan besar karena pendapatan dari iklan yang muncul tersebut.

Jika ponsel Android sering muncul iklan dengan sendirinya, kemungkinan besar sudah terinfeksi malware jenis ini. Dari informasi yang diberikan oleh Fortune (28 Mei 2017), aplikasi-aplikasi dan game Judy dirilis oleh sebuah perusahaaan asal Korea bernama Kiniwini yang diterbitkan oleh Enistudio Corp. Setidaknya ada 41 aplikasi buatan yang telah dirilis oleh mereka.

Aplikasi-aplikasi “Judy” milik mereka itu sudah menginfeksi jutaan ponsel Android dan telah mendapat keuntungan dari aktivitas klik yang tidak valid dari iklan yang muncul.

Memang, terdengar tidak terlalu berbahaya karena malware ini hanya memanfaatkan iklan. Namun bagaimana jika data pribadi yang ada di ponsel Android pengguna juga berhasil di curi?.

Saat ini Google sudah menghapus semua aplikasi dan game Judy di Play Store. Namun, bukan tidak mungkin ada beberapa aplikasi lain yang mengandung malware ini dengan nama selain Judy. Tugas berat Google untuk bersih-bersih aplikasi yang mengandung malware ini di toko aplikasi milik mereka.

Game Android Memasak Judy Terinfeksi Malware Iklan

Game Android Memasak Judy Terinfeksi Malware Iklan.

Nah, jika Anda sudah terlanjur menginstal aplikasi atau game bernama Judy, segera hapus dan hilangkan dari ponsel Android Anda, terutama yang diterbitkan oleh Enistudio corp seperti gambar diatas.

Aplikasi dan Game Android “Judy” Ternyata Mengandung Malware,


Diterbitkan pada: Selasa, 30 Mei 2017
Rating : 4.44 / 5 dari 9 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Dian merupakan kontributor untuk kategori gadget, smartphone, tablet dan aplikasi.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Aplikasi dan Game Android “Judy” Ternyata Mengandung Malware".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright