Software dan Games PC

Cara Membuat Apple ID Melalui iTunes

Punya ID Apple?. Salah satu cara untuk men-download aplikasi iPhone adalah dengan menggunakan software iTunes dari Apple. Melalui iTunes, kita bisa mendengarkan lagu-lagu keren, men-download aplikasi iPhone dan semua aplikasi free yang ada di Apple App Store. Namun, kita harus mempunyai Apple ID (akun) terlebih dahulu untuk menikmati fasilitas download tersebut. Dan biasanya, saat mendaftar secara langsung kita diharuskan membuat akun dengan menyertakan informasi mengenai kartu kredit (credit card).

Nah, tidak semua dari kita memiliki kartu kredit kan?. Untuk itu, saya ingin berbagi bagaimana cara membuat Apple ID melalui iTunes tanpa menggunakan kartu kredit. Setelah memiliki Apple ID, nantinya akun ini bisa juga di gunakan pada iPhone, iPad atau perangkat dari Apple lainnya. Tapi pada tips kali ini, fokus melalui software iTunes yang di akses dari komputer atau laptop.

Pada prinsipnya, cara membuat Apple ID tanpa kartu kredit ini mudah. Hanya ada langkah-langkah yang sebagian dari kita belum mengetahuinya.

 

Cara Membuat Apple ID Melalui iTunes Tanpa Kartu Kredit.

Silahkan download terlebih dahulu software iTunes, kemudian instal pada komputer atau laptop. iTunes yang saya gunakan adalah versi 11.0.4. Untuk diketahui, persyaratan minimum komputer atau laptop untuk bisa menggunakan iTunes 11.0.4 adalah :

  • Prosesor minimal berkecepatan 1 GHz.
  • RAM minimal 512 MB.
  • Sistem Operasi Windows XP (Minimum service Pack 2), Windows Vista, Windows 7, Windows 8.
  • Koneksi internet untuk membuat atau mendaftarkan akun – Apple ID.

Jika persyaratan laptop atau komputer sudah terpenuhi, proses pertama adalah men-download software iTunes (iTunesSetup.exe). Ukuran filenya lumayan besar, sekitar 85 MB. Download iTunes di sini.

Setelah iTunes di download, jalankan file installernya. Ikuti proses instal sampai selesai. Setelah selesai, buka iTunes untuk membuat Apple ID. Caranya?,

 

Langkah-langkah membuat Apple ID Melalui iTunes.

cara membuat apple id tanpa kredit card

 

Tampilan awal iTunes ketika pertama kali dibuka adalah seperti gambar diatas. Klik tombol “Go to the iTunes Store”. Kemudian klik “Apps Store” pada navigasi atas. Lihat gambar dibawah.

Menu App Store iTunes

 

Setelah itu akan tampil halaman aplikasi-aplikasi untuk perangkat Apple. Scroll kebawah, dibagian kanan tengah klik “TOP FREE APPS”. Lihat gambar di bawah.

TOP Free Apps iPhone di App Store

 

Langkah berikutnya, kita akan dibawa ke halaman TOP FREE iPHONE APPS seperti gambar di bawah. Pilih salah satu aplikasi gratis yang ada disana. Sebagai contoh saya memilih aplikasi KakaoTalk. Di bagian bawah ikon KakaoTalk, klik tombol kecil “Free”.

TOP Free Aplikasi iPhone

 

Kemudian akan muncul jendela Sign In seperti gambar dibawah. Untuk membuat Apple ID tanpa kartu kredit melalui iTunes, silahkan klik tombol “Create Apple ID”.

Cara Pertama Membuat Apple ID

 

Kemudian akan tampil jendela Welcome to the iTunes Store seperti gambar dibawah. Silahkan klik tombol “Continue” untuk melanjutkan proses pembuatan akun.

Langkah Kedua membuat Apple ID

 

Berikutnya, akan tampil halaman syarat dan ketentuan dari Apple seperti gambar dibawah. Silahkan conteng kolom kecil “I have and agree to these term and conditions” yang berarti kita telah membaca dan menyetujuinya. Kemudian klik tombol “Agree” untuk melanjutkan proses pembuatan Apple ID.

Syarat dan Ketentuan iTunes

 

Akan tampil halaman untuk mengisi data seperti email, password, pertanyaan keamanan dan tanggal lahir seperi gambar dibawah. Password minimal 8 karakter, sebaiknya gunakan kombinasi huruf besar – kecil dan angka namun gampang untuk di ingat. Pada kolom pertanyaan keamanan, isi dengan pertanyaan dan jawaban yang mudah kita ingat namun orang lain tidak mengetahuinya. Set tanggal, bulan dan tahun lahir. Pada kolom News release dan kolom News, special offer, boleh di centang untuk mendapatkan berita, informasi serta promo terbaru dari Apple melalui email. Setelah itu klik tombol “Continue”.

Cara membuat Apple ID

 

Bagian ini inti dari pembuatan Apple ID tanpa menggunakan kartu kredit. Lihat gambar di bawah. Sebelum mengisi data, klik terlebih dahulu pilihan “None” pada opsi metode pembayaran.

Cara membuat Apple ID tanpa kartu kredit

 

Setelah opsi pembayaran di set ke “None” isi data diri seperti gambar dibawah. Kolom “To redeem a code….” kosongkan saja. Kemudian pilih salah satu gelar Mr, Mrs, Ms, Miss, Dr atau Prof, pada pilihan “Title”. Berikutnya isi data seperti Nama depan, nama belakang, Alamat, Kota, Kode Pos, serta nomor telepon / ponsel. Jika menggunakan nomor ponsel, isi kolom kode area dengan +62 diikuti nomor ponsel berikutnya, tanpa angka 0 diawal. Setelah data diri lengkap dan tidak ada yang keliru, klik tombol “Create Apple ID”.

Cara Membuat Apple ID Tanpa Menggunakan Kartu Kredit

 

Proses berikutnya, kita akan dikirim kode verifikasi. Seperti gambar dibawah.

email verifikasi akun Apple ID

 

Cek terlebih dahulu inbox atau spam email. Kemudian klik tulisan Verify Now. Lihat gambar dibawah.

Inbox email verifikasi akun Apple ID

 

Setelah link verifikasi di klik, kembali ke jendela iTunes, klik tombol “OK”. Akan tampil halaman sign in untuk verifikasi email seperti gambar dibawah. Isi kolom Apple ID dengan alamat email dan kolom password dengan password yang kita buat tadi. Berikutnya, silahkan klik tombol “Verify Address”.

Sign in ke iTunes App Store

 

Jika email sudah terverifikasi, akan tampil jendela iTunes seperti gambar di bawah. Lanjutkan dengan mengklik tombol “Return to iTunes”.

Sukses sign in dan verifikasi Apple ID

 

Selamat, akhirnya kita berhasil membuat Apple ID tanpa kartu kredit. Lanjutkan dengan mengklik tombol “Start Shopping” untuk mendownload aplikasi-aplikasi gratis yang ada di Apple App Store.

Membuat Apple ID tanpa kartu kredit sukses

 

 

Cara Mendownload Aplikasi iPhone Melalui iTunes.

Setelah sign in dengan Apple ID yang telah di buat diatas, kita bisa men-download aplikasi-aplikasi gratis khususnya untuk iPhone dengan ekstensi .ipa. Silahan pilih Free Aplikasi, seperti gambar halaman TOP FREE iPHONE APPS diatas. Pilih salah satu aplikasi gratis yang ada disana. Di bagian bawah ikon aplikasi yang dipilih, klik tombol kecil “Free”.

Misalkan yang di download aplikasi KakaoTalk, proses download akan berjalan secara otomatis tanpa peringatan untuk sign in lagi. File-file yang kita download, khususnya aplikasi dengan ekstensi .ipa ini akan tersimpan secara default dalam folder My Documents\My Music\iTunes\iTunes Media\Mobile Applications.

Cara Membuat Apple ID Melalui iTunes,


Diterbitkan pada: Sabtu, 15 Juni 2013
Rating : 4.67 / 5 dari 9 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Cara Membuat Apple ID Melalui iTunes".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright