Sosial Media

Facebook Tambahkan Fitur Tombol Tidak Suka (Dislike)

Setelah sebelumnya sempat menjadi wacana, akhirnya Facebook segera menghadirkan fitur baru yaitu tombol tidak suka atau dislike. Hal tersebut telah di konfirmasi oleh bos Facebook, Mark Zuckerberg, melalui wawancara yang dilakukan di markas Facebook di Menlo Park, California, Amerika Serikat.

Nantinya tombol dislike Facebook tersebut akan menjadi cara bagi pengguna media sosial itu untuk mengungkapkan empati. Dari wawancara yang telah dilakukan itu, Zuckerberg menyatakan jika tidak akan lama lagi segera melakukan uji coba untuk tombol tersebut.

Fitur Baru Tombol Dislike Segera Diluncurkan

Fitur Baru Tombol Tdak Suka “Dislike” Segera Diluncurkan.

Meski demikian, Zuckerberg tidak menginginkan jika tombol tidak suka itu nantinya digunakan untuk memberikan suara buruk terhadap posting dan status pengguna lainnya. Dia lebih menekankan fungsi tombol dislike digunakan sebagai pengganti tombol like untuk status atau peristiwa yang dianggang buruk dan menyedihkan, demikian seperti yang diberitakan oleh laman BBC.

Baca juga: Pendiri Facebook Nantikan Kehadiran Bayi Perempuan.

Seperti yang diketahui, Facebook terus diminta oleh penggunanya untuk menghadirkan fitur tombol dislike setelah adanya tombol like sejak diperkenalkan pada 2009 silam. Ratusan orang telah bertanya kapan Facebook akan menambahkan fitur itu. Pada akhirnya, orang nomor satu di Facebook mengungkapkan jika sedang mengerjakan dan segera menghadirkan tombol dislike untuk mendampingi tombol like yang telah ada.

Lihat juga disini: Cara mengetahui akun Facebook yang kena hack.

Facebook Tambahkan Fitur Tombol Tidak Suka (Dislike),


Diterbitkan pada: Rabu, 16 September 2015
Rating : 4 / 5 dari 2 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Cewek yang punya hobi traveling ini menulis untuk kategori internet, sains dan tren media sosial.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Facebook Tambahkan Fitur Tombol Tidak Suka (Dislike)".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright