Saat iPhone 7 rilis pada bulan September nanti, pengguna iPhone bukan hanya dimanjakan dengan hardware dan fitur baru, namun juga sistem operasi baru, iOS 10. Lalu apa fitur-fitur baru di iOS 10 yang akan ditanamkan Apple?
TechRadar menyatakan iOS 10 akan menjadi versi milestone dari software tersebut, saat OS terbaru itu tiba untuk iPhone 7 dan iPad generasi terbaru akhir tahun nanti. Satu pertanyaan yang mungkin Anda tanyakan dalam hati, apa fitur baru iOS 10?
Ini dia fitur-fitur terbaru iOS 10:
Siri dapat mengambil alih voicemail
Siri hampir selalu mendapatkan peningkatan dan perbaikan dalam setiap versi baru dari sistem operasi Apple, namun di iOS 10 Anda akan melihat asisten virtual ini mendapatkan tanggung jawab yang jauh lebih besar.
Lihat: Apple Rilis iOS 9.3 Beta 2.
Laporan dari Business Insider tahun lalu mengatakan Apple sedang mengejar teknologi yang dapat membuat Siri dapat berbicara dan berinteraksi dengan penelepon. Jika Anda sebagai pemilik iPhone sedang sibuk atau melalaikan panggilan, Siri dapat mendengarkan penelepon dan menuliskan apa yang dikatakan orang itu sebelum pesan dikirim ke iPhone Anda lewat iCloud, yang intinya mengubah pesan suara menjadi teks.
Sementara New York Times mengatakan voicemail semakin ketinggalan jaman sebagai salah satu metode komunikasi mobile, terutama bagi anak muda, menyingkirkan proses pencarian pesan, mendengarkannya dan kemudian harus menghapusnya mungkin dapat mengembalikan voicemail sebagai salah satu pilihan yang viable.
Siri juga dapat menggunakan teknologi berbasis iCloud yang sama untuk mengatakan kepada penelepon tertentu dimana ponsel berada saat ini dan mengapa mereka tidak dapat menjawabnya jika pemilik menginginkan fitur tersebut.
Tidak mungkin untuk di-jailbreak
Salah satu cataran menarik lain yang patut ditunggu kebenarannya adalah rumor bahwa iOS 10 akan membuat jailbreaker iPhone sakit kepala saat iOS 10 dirilis. Sistem pengamanan baru ‘Rootless’ diklaim dapat menghentikan bahkan pengguna dengan level administrator untuk mendapatkan akses ke file-file penting yang perlu dibobol guna melakukan jailbreak pada iPhone Anda.
Aplikasi HomeKit
Macworld mengatakan Homekit – ‘internet of things’-nya Apple – dengan versi yang sudah dioptimalisasi untuk iOS tidak lama lagi mungkin akan melakukan debutnya ke iPhone dan iPad pada handset iOS 10.
Dengan aplikasi ini berarti pengguna dapat mengontrol alat-alat rumah tangga di rumah Anda secara remote.
Kita sudah mengenal iPhone, interface-nya sepertinya akan sederhana dan elegan dan dengan besarnya user base iPhone, dapat mengenalkan elemen-elemen teknologi yang tersambung dengan rumah ke khalayak ramai.
Melihat dimana kontak Anda dan apa mereka available.
Macworld juga berbicara tentang patent yang didaftarkan Apple yang menunjukkan fitur baru yang memungkinkan pengguna iPhone untuk mengintip apa orang yang ada di kontak mereka dapat berkomunikasi, bahkan dimana mereka berada saat itu.
iPhone akan dapat mendeteksi lokasi dari teman Anda dan menunjukkan status operasi dari iPhone mereka, contohnya saat mereka sedang ada di mode silent.
Mereka menduga itu hal yang sama dengan aplikasi Find my Friends, pengguna dapat memilih untuk tidak memberikan informasi status dan lokasi mereka ke kontak lain.
Apple biasanya memperkenalkan versi baru iOS tiap bulan Juni, dengan tanggal rilis pada musim semi. Dalam hal ini, sepertinya Apple akan merilis iOS 10 bersamaan dengan tanggal rilis iPhone 7, meskipun Macworld menyatakan, ada kemungkinan iOS 10 akan dirilis ke publik beberapa hari sebelum launching iPhone 7.
Baca juga: spesifikasi, harga OPPO F1 di Indonesia.
Setelah pengumuman pada musim panas, iOS 10 akan meluncur untuk para develover dengan mode beta untuk beberapa bulan, sementara versi beta untuk publik mungkin akan meluncur satu atau dua bulan setelahnya. Ya, masih lama memang sebelum para pengguna Apple dapat menjajal semua fitur terbaru iOS 10.
Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Inilah Fitur-Fitur Baru nan Canggih iOS 10 di iPhone 7 – Rumor".