Games dan Aplikasi HP

Cara Download Video YouTube di Android

Cara nge-download video YouTube dari komputer atau laptop bisa menggunakan aplikasi browser atau software downloader umpama, Internet Download Manager. Namun, bagaimana cara mendownload file video di YouTube dengan menggunakan ponsel atau smartphone berbasis Android ?.

Seperti yang kita tahu, kebanyakan Smartphone dengan OS Android tidak menyertakan aplikasi downloader untuk mengunggah file-file video dari YouTube. Untuk itu, diperlukan aplikasi pihak ketiga untuk melakukan fungsi ini.

Banyak sekali aplikasi Android untuk mendownload video YouTube. Dari yang gratis sampai yang berbayar.

Cara Download Video YouTube di HP Android

Cara Download Video YouTube di HP Android.

Berikut adalah aplikasi downloader video YouTube gratisan yang bisa digunakan :

Tubemate Android Youtube Downloader

TubeMate For Android

TubeMate YouTube Downloader adalah aplikasi gratis untuk ponsel Android yang memungkinkan kita untuk mendownload dan menonton video YouTube. Resolusi dan format file video yang kita download dari YouTube dapat kita download dengan berbagai pilihan. Kelebihan lain dari Tubemate adalah, jika kita hanya ingin mendownload audio dari video yang di inginkan, aplikasi ini dapat mengconvert video tersebut ke format mp3. Opsi lainnya terdapat pilihan mode cepat download serta pilihan tempat dimana file video/audio yang di download tersebut akan disimpan.

Versi terakhir Tubemate YouTube Downloader saat ini adalah versi 3.2.11 yang dirilis pada 08 November 2019. Ukuran file sebesar 7,2MB. (screenshot credit: http://tubemate.net/).

 

Youtube Downloader For Android

Download Youtube Downloader For Android

Youtube downloader For Android adalah aplikasi downloader pintar untuk Android gratisan yang dikembangkan oleh sourceforge.net.

Aplikasi ini memungkinkan kita untuk mendownload video, baik itu dari dari YouTube, Facebook dan Google video. Cara menggunakannya juga mudah. Fitur utama dari Youtube downloader for Android selain untuk mendownload video-video dari YouTube, aplikasi ini juga bisa mengubah format video.

Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah. Setelah terinstall, jalankan dan pilih video yang ingin di download. Silahkan download aplikasi YouTube Downloader untuk Android, di sini (untuk pengembang), sedangkan untuk file apk nya download disini.

 

 

Wontube Youtube Downloader

wontube youtube downloader for android

Aplikasi hp gratis ini dibuat dengan konsep sederhana dengan tujuan memudahkan para penggunanya. Interface Wontube YouTube Downloader dibuat sesimple mungkin sehingga pengguna tidak kebingungan. Walau sederhana, fitur utama aplikasi ini tetap powerfull sebagai aplikasi downloader video sekaligus dengan fungsi converter video ke audio. Sehingga kita bisa menonton sekaligus mendownload semua video yang ada di YouTube.

Versi terakhir Wontube Youtube Downloader saat ini adalah versi 1.1 yang dirilis pada 12 Juli 2012. Ukuran file sebesar 3,7 MegaByte. Silahkan download aplikasi Wontube YouTube Downloader untuk Android, di sini.

 

Droid Youtube Downloader

Download aplikasi Droid YouTube Downloader

Bukan hanya video dari YouTube yang bisa kita download. Melalui aplikasi Droid YouTube Downloader, kita bisa mendownload video-video keren dari situs DailyMotion. Aplikasi ini bisa dipasang pada Smartphone maupun tablet dengan OS Android seperti, Galaxy S, Galaxy Tab 10.1, Nexus Prime, dsb.

Selain menawarkan fitur pencarian video dari dua situs terkenal, YouTube dan DailyMotion, aplikasi ini diklaim mampu mendownload video dengan cepat. Hampir sama dengan aplikasi Tubemate, resolusi dan format file video yang kita download dari YouTube atau DailyMotion dapat kita download dengan berbagai pilihan. Jika kita hanya ingin mendownload audio dari video yang di inginkan, aplikasi ini dapat mengconvert video tersebut ke format mp3.

Versi terakhir Droid YouTube Downloader for Android saat ini adalah versi 3.2. Ukuran file sebesar 814 KiloByte. Download Aplikasi Droid YouTube Downloader for Android di sini.

 

Dan berikut tips singkat cara download video YouTube menggunakan aplikasi Tubemate.

Cara Download Video YouTube Dengan Tubemate Youtube Downloader

cara download video youtube dari ponsel android

  • Yang pertama, silahkan download aplikasi Tubemate Youtube Downloader.
  • Setelah di download, instal aplikasi ini pada ponsel/smartphone dengan cara membuka file Tubemate yang berekstensi .apk
  • Setelah terinstal, buka aplikasi Tubemate. Kemudian pilih video yang ingin di download.
  • Setelah video dipilih, akan ada jendela dengan dua pilihan yaitu, “Download” dan “Watch”. Klik pilihan “Download” . Berikutnya, kita disuruh memilih resolusi atau kualitas video tersebut.

Tubemate memilih resolusi atau kualitas video

  • Makin besar angka resolusi, makin bagus kualitas gambar, dan makin besar ukuran filenya. Jadi pilih resolusi yang sesuai untuk smartphone kita. Setelah dipilih, klik dan tentukan dimana akan menyimpan file video tersebut.

Tubemate Proses Download Video YouTube

  • Selanjutnya proses download file video dari YouTube melalui aplikasi Tubemate Youtube Downloader akan berjalan. Tunggu sampai selesai. (screenshot credit: www.androidfreeware.net)

Itulah sedikit tips cara download video YouTube dengan mudah melalui Smartphone dengan OS Android. Untuk mendownload aplikasi Tubemate YouTube Downloader, silahkan klik di sini.

Cara Download Video YouTube di Android,


Diterbitkan pada: Rabu, 13 November 2019
Rating : 4.50 / 5 dari 2 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Pria ganteng yang akrab dipanggil Randy ini memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap dunia teknologi. Di Jeripurba.com dia menulis berita untuk kategori Gadget, Hardware, Software dan Aplikasi.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Cara Download Video YouTube di Android".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright