Otomotif

Penjualan Honda Mobilio Mencapai 35 Ribu Unit Di Seluruh Indonesia

Penjualan mobil Honda Mobilio di Indonesia terus mengalami peningkatan. Tercatat sampai bulan Mei 2014 sudah 35 ribu unit yang berhasil dijual kepasaran. Sehingga produk terbaru dari PT Honda Prospect Motor (HPM) ini menjema menjadi mobil terlaris Honda Indonesia saat ini.

Jika pada bulan sebelumnya angka penjualan mobil ini hanya sebanyak 7.526 unit, bulan Mei mengalami peningkatan menjadi 9.684 unit. Sehingga total penjualan Honda Mobilio di seluruh Indonesia telah mencapai 35.551 unit. Dengan pencapaian ini, PT Honda Prospect Motor telah membukukan penjualan seluruh unit mobilnya sampai bulan Mei 2014 sebanyak 65.460 unit dan Mobilio sebagai penyumbang terbesarnya.

Produksi Honda Mobilio PT. Honda Prospect Motor Di Karawang Jawa Barat

Dilansir dari otosia (5-6-2014), Jonfis Fandy, selaku Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor mengungkapkan rasa gembiranya dengan pencapaian produk baru Honda Mobilio ini. Antusias dan mitat konsumen Indonesia kepada Mobilio terbukti dengan catatan penjualan yang konsisten dan terus mengalami kenaikan.
Honda Mobilio sendiri merupakan mobil pertama Honda Indonesia yang ditujukan untuk kelas Low MPV (LMPV). Untuk varian standar atau tipe terendahnya, Honda Mobilio dipatok pada kisaran 159 juta rupiah. Sementara harga Honda Mobilio untuk tipe termewah dibanderol Rp. 198 juta rupiah. Silahkan lihat lagi disini tipe, pilihan warna dan harga Honda Mobilio terbaru.

Penjualan Honda Mobilio Mencapai 35 Ribu Unit Di Seluruh Indonesia,


Diterbitkan pada: Kamis, 12 Juni 2014
Rating : 4.17 / 5 dari 6 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Penjualan Honda Mobilio Mencapai 35 Ribu Unit Di Seluruh Indonesia".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright