Otomotif

Motor Mogok Akibat Banjir?, Ini Cara Mudah Menghidupkannya

Banjir di Jakarta dan sejumlah daerah di Indonesia tak hanya menyisakan kisah yang sedih. Terlebih bagi pengendara motor yang kerap mengalami mogok ketika terpaksa harus melewati ruas jalan yang tergenang. Kisah pilu-pun berlanjut, manakala motor harus di dorong di tengah-tengah banjir akibat tidak dapat di starter. Padahal, tidak sedikit pengendara motor yang nekat menerobos banjir hanya demi melakukan rutinitas sehari-hari misalnya pergi ke tempat kerja.

Banjir Di Jakarta

Banjir Di Jakarta. Gambar : Wikipedia.

Bukannya mempercepat waktu sampai ke kantor, motor malah mogok dijalan akibat banjir. Sialnya lagi, ketika di starter atau di engkol, motor tetap tidak mau menyala. Sedangkan bengkel tidak ada / jauh dari lokasi banjir. Perasaan panik, jengkel, marah akhirnya bercampur menjadi satu. Dalam keadaan dan kondisi seperti itu, pengendara motor harus tetap sabar dan tenang. Jadi jangan panik, karena ada beberapa cara yang dapat di coba sendiri supaya mesin motor dapat menyala kembali.

Jika mesin motor mati atau mogok di tengah jalan yang tergenang akibat banjir, dorong terlebih dahulu ke tempat yang lebih tinggi untuk dilakukan pemeriksaan. Nah kompone apa saja yang harus di periksa?.

Cek dan bersihkan Busi.
Meski kecil, busi (spark plug) merupakan komponen yang sangat vital pada motor. Sebagai bagian dari sistem pengapian, busi tentunya sangat sensitif jika terkena air. Jika terkena air atau dalam keadaan basah, busi tidak dapat memercikkan bunga api untuk membakar campuran udara dan bahan bakar pada motor. Untuk itu, pastikan kondisi busi dalam keadaan kering. Caranya, cek dan buka busi motor kemudian lap dengan kain kering dan bersihkan dengan sikat bagian ujung busi.

Cek dan pastikan knalpot motor tidak berisi air.
Biasanya air akan masuk ke knalpot motor saat melintasi daerah yang terkena banjir. Apalagi jika motor mogok / tergenang air dalam keadaan mesin mati. Berbeda dengan busi yang harus dibuka terlebih dahulu. Cukup dengan mengangkat ban depan untuk mengeluarkan air yang masuk kedalam knalpot motor.

Coba hidupkan motor dengan cara mengengkolnya dan jangan langsung di starter. Beruntung jika mesin motor dapat hidup dengan melakukan kedua cara diatas. Panaskan terlebih dahulu mesin motor sebelum menjalankannya dan secepatnya bawa ke bengkel untuk menghindari kerusakan mesin motor yang tidak di inginkan.

Nah, jika dengan kedua cara diatas mesin motor tetap tidak mau menyala, silahkan coba cara berikut ini dirumah.

Buka dan bersihkan karburator dan pastikan tidak ada air didalamnya. Kemudian, buka dan cek oli apakah bercampur dengan air. Oli yang tercampur dengan air biasanya akan berwarna putih susu. Segera ganti oli motor jika itu terjadi. Itulah sedikit tips cara mudah hidupkan motor mogok akibat banjir. Semoga bermanfaat.

Motor Mogok Akibat Banjir?, Ini Cara Mudah Menghidupkannya,


Diterbitkan pada: Senin, 9 Februari 2015
Rating : 4.33 / 5 dari 3 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Motor Mogok Akibat Banjir?, Ini Cara Mudah Menghidupkannya".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright