Tips dan Trik

Ingin Menang Main Game Duel Otak ? Ini Caranya

Tidak dipungkiri jika game Duel Otak kini menjadi salah satu game populer yang paling banyak dimainkan oleh pengguna smartphone Android. Bahkan kepopulerannya bisa mengalahkan game CoC (Clash of Clans) bergenre strategi perang. Robert Willstedt, CEO FEO Media AB, yang merupakan pengembang game bergenre edukasi ini mengungkapkan jika keberhasilan game ini merajai chart game gratisan di Android tak lepas dari kontribusi orang-orang Indonesia yang mengerjakan versi Indonesia-nya

Namun, belum banyak pemain yang mengetahui cara untuk memenangkan game ini. Nah, bagaimana strategi agar bisa menang mengalahkan lawan-lawan di game Duel Otak ini?. Berikut sedikit tips yang bisa dicoba.

Download Game Duel Otak Untuk Android

Game Duel Otak Untuk Android.

Untuk mengalahkan lawan di Duel Otak, Anda harus memahami langkah-langkah dan strategi untuk menyerang, bertahan serta menggunakan bantuan. Pilihan bantuan seperti fifty-fifty (50:50), dua pilihan atau persentase, hendaknya dimanfaatkan dengan baik dan digunakan dengan bijak.

Tak peduli seberapa hebat lawan Anda, teruslah menjawab pertanyaan yang diberikan sebanyak mungkin. Untuk mensiasati strategi penyerangan yang baik, pilihlah kategori pertanyaan yang paling Anda kuasai dan mudah di ingat. Misalnya topik-topik pertanyaan yang sering Anda temukan dalam keseharian Anda.

Memasuki ronde ketiga keatas, biasanya pemilihan topik lawan bisa kita ketahui. Disini Anda bisa menerapkan strategi bertahan di game Duel Otak dengan mengetahui kategori atau topik apa saja yang tidak terlalu di kuasai oleh lawan Anda.

Pahami pilihan bantuan yang ada di game Duel Otak dengan baik. Jika Anda sama sekali tidak mengetahui jawaban dari pertanyaan yang diajukan, gunakanlah bantuan persentase ketimbang menggunakan pilihan bantuan fifty-fifty (50:50). Kerena bantuan fifty-fifty masih memungkinkan jawaban Anda keliru karena memilih dua jawaban salah satunya dipastikan salah. Kemudian jika Anda yakin salah satu dari pilihan jawaban yang ada adalah benar, gunakan bantuan dua pilihan.

Itulah tips dan strategi game Duel Otak yang bisa Anda coba untuk mengalahkan lawan-lawan Anda. Selain tersedia untuk platform Android, game Duel Otak juga tersedia dan bisa di mainkan oleh pengguna smartphone berbasis iOS seperti iPhone. Nah, Anda belum mencoba keseruan game ini?. Silahkan di coba. Lihat disini: link download game Duel Otak.

Ingin Menang Main Game Duel Otak ? Ini Caranya,


Diterbitkan pada: Senin, 16 November 2015
Rating : 4.60 / 5 dari 10 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Ingin Menang Main Game Duel Otak ? Ini Caranya".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright