HP Smartphone Terbaru

Samsung Rilis Galaxy S7 Awal Tahun 2016 ?

Tak ingin terlalu lama menunggu, Samsung dikabarkan akan merilis Galaxy S7 pada awal tahun 2016 mendatang. Dua tipe disiapkan untuk pengguna dan pasar berbeda. Galaxy S7 premium dan Galaxy S7 untuk kalangan kelas menengah yang merupakan pesaing langsung untuk smartphone seperti Nexus 5X, OnePlus Two dan Moto X Pure.

Tidak banyak bocoran spesifikasi Samsung Galaxy S7 yang di ungkapkan. Selain versi premiumnya akan menggunakan prosesor buatan Samsung sendiri yaitu keluarga prosesor Exynos.

Gambar Samsung Galaxy S7

Ilustrasi Gambar Samsung Galaxy S7.

Rumornya, prosesor tersebut merupakan prosesor terbaru buatan Samsung yaitu Exynos 8890. Prosesor ini disebutkan akan menggunakan core custom dengan kesepatan hingga 2,3 GHz.

Sedangkan spesifikasi prosesor Samsung Galaxy S7 varian menengahnya di rumorkan akan menggunakan prosesor buatan Qualcomm atau MediaTek.

Begitupun harga, belum ada bocoran. Namun pastinya harga Samsung Galaxy S7 versi menengah akan dibanderol lebih murah.

Informasi dari situs Electronic Times di Korea Selatan menyebutkan jika Samsung telah menyelesaikan desain Galaxy S7 pada bulan September yang lalu dan tengah bersiap memperkenalkannya pada 19 Januari 2016. Itu berarti, smartphone penerus Galaxy S6 itu akan diperkenalkan pada ajang CES 2016 mendatang.

Samsung Rilis Galaxy S7 Awal Tahun 2016 ?,


Diterbitkan pada: Selasa, 20 Oktober 2015
Rating : 4.33 / 5 dari 3 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Samsung Rilis Galaxy S7 Awal Tahun 2016 ?".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright