Games dan Aplikasi HP

Cara Mengunci dan Memberi Password Aplikasi-aplikasi di Android

Melindungi privasi di hp pribadi sangat penting. Apalagi banyak aplikasi-aplikasi yang tidak sepantasnya dibuka oleh orang lain seperti email, WhatsApp, sms, galeri foto pribadi dan lain sebagainya. Android sistem sendiri telah memberikan service untuk membatasi akses menggunakan hp kita dengan memberikan berbagai pilihan untuk membuka lockscreen, yaitu dengan password, pola, sampai sidik jari. Namun sebagai makhluk sosial terkadang kita tidak bisa menghindari orang lain untuk meminjam hp kita, mau tak mau kita harus memberikan mereka akses untuk membuka lockscreen. Sehingga sebagai langkah preventif kita bisa menggunakan tips ini untuk melindungi aplikasi-aplikasi yang bersifat pribadi yaitu dengan cara mengunci dan memberi password aplikasi-aplikasi dengan menggunakan aplikasi pengunci.

Ada banyak aplikasi pengunci untuk memberikan password pada aplikasi-aplikasi di Android. Salah satu pengunci aplikasi terbaik untuk android adalah App Lock. AppLock dapat mengunci aplikasi yang bersifat privasi seperti Facebook, Whatsapp, Galeri, Messenger, Snapchat, Instagram, SMS, Kontak, Gmail, Pengaturan, panggilan masuk, dan aplikasi apa pun yang ingin di kunci. Aplikasi ini mampu mencegah akses tidak sah dan terjamin keamanannya. Selain itu, AppLock dapat menyembunyikan foto dan video. Foto dan video yang disembunyikan tidak akan terlihat dari Galeri dan hanya dapat dilihat di brankas foto dan video.

Berbagai kunci bisa dipilih, mulai dari pin, pola dan sidik jari. Dengan AppLock Anda tak perlu merasa was-was ketika teman meminjam hp untuk bermain game menggunakan data seluler, melihat isi galeri, membaca data pribadi di aplikasi atau mengubah pengaturan di hp Android. Cara menggunakannya juga terbilang mudah.

Berikut cara mengunci aplikasi menggunakan AppLock:

  1. Download pengunci aplikasi AppLock dengan cara membuka Google Play Store kemudian instal.
  2. Jalankan AppLock kemudian Set Password (pin, pola atau sidik jari).
  3. Pilih aplikasi mana saja yang akan dikunci dengan cara mengaktifkan ikon kunci pada aplikasi terpilih.
Pilih aplikasi yang akan dikunci dengan cara mengaktifkan ikon kunci disampingnya

Pilih aplikasi yang akan dikunci dengan cara mengaktifkan ikon kunci disampingnya.

Setelah aplikasi yang dipilih di aktifkan kuncinya, sekarang coba buka aplikasi tersebut. Anda akan mendapati tampilan untuk memasukkan password, pin atau sidik jari (sesuai dengan pilihan keamanan) untuk bisa membukanya seperti pada gambar dibawah:

Cara Mengunci Aplikasi Android Dengan Sidik Jari, Pola dan Pin

Cara Mengunci Aplikasi Android Dengan Sidik Jari, Pola dan Pin.

Nah, jika Anda kesulitan menemukan aplikasi pengunci Android AppLock di Play Store, coba download dengan cara mengakses link ini.

Download Pengunci Aplikasi Android

Download Pengunci Aplikasi Android AppLock.

Bagaimana? Cukup mudah bukan? Sekarang Anda tidak perlu repot membuat langkah yang rumit untuk membuka lockscreen hp Android. Cukup dengan membatasi akses aplikasi menggunakan AppLock, dan semua privasi terlindungi. Untuk mengantisipasi jika suatu saat Anda lupa password AppLock yang telah dibuat, tentukan pertanyaan keamanan pada awal menggunakan aplikasi ini sebagai pengingat.

Cara Mengunci dan Memberi Password Aplikasi-aplikasi di Android,


Diterbitkan pada: Minggu, 16 September 2018
Rating : 4.20 / 5 dari 5 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Pria ganteng yang akrab dipanggil Randy ini memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap dunia teknologi. Di Jeripurba.com dia menulis berita untuk kategori Gadget, Hardware, Software dan Aplikasi.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Cara Mengunci dan Memberi Password Aplikasi-aplikasi di Android".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright