HP Smartphone Terbaru

iPhone 6s Warna Pink (Rose Gold) Paling Banyak Diminati

Baik iPhone 6s dan 6s Plus terdiri dari empat pilihan warna yaitu warna putih, silver, space gray dan rose gold. Warna terakhir yaitu iPhone 6s warna pink (rose gold) ternyata lebih banyak diminati. Hal itu terbukti dari banyaknya pemesan yang melakukan pre order warna tersebut ketimbang 3 warna lainnya.

Karena banyaknya pemesanan iPhone 6s warna pink terutama untuk tipe iPhone 6s Plus, pembeli nampaknya harus bersabar dan menunggu lebih lama dari jadwal pengiriman yang telah ditetapkan sebelumnya. Seperti yang diketahui, untuk fans Apple di Amerika yang telah melakukan pre order, pengiriman akan dilakukan mulai tanggal 25 September 2015.

iPhone 6s Plus Warna Pink

iPhone 6s Plus Warna Pink.

Namun karena banyaknya pesanan iPhone 6s Plus warna pink, kemungkinan besar pengiriman phablet terbaru dari Apple tersebut lebih lama dari waktu yang telah ditetapkan.

Baca juga: perbedaan iPhone 6s dengan iPhone 6s Plus.

Pilihan Warna iPhone 6s dan iPhone 6s Plus

Pilihan Warna iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.

Penundaan pengiriman iPhone 6s warna Pink terjadi di hampir semua operator di Amerika. Bisa 2 minggu atau sebulan setelahnya. Hal tersebut berlaku juga bagi pemesan iPhone 6s Plus warna pink di China. Mereka harus bersabar menantikan phablet pesanan mereka itu hingga sebulan lamanya. Ditambah lagi, di negeri tirai bambu itu pengiriman iPhone 6s dan iPhone 6s Plus paling belakangan dari negara-negara pertama yang menjadi target pasar Apple.

Lihat juga disini: harga iPhone 6s dan 6s Plus.

iPhone 6s Warna Pink (Rose Gold) Paling Banyak Diminati,


Diterbitkan pada: Senin, 14 September 2015
Rating : 4.50 / 5 dari 4 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "iPhone 6s Warna Pink (Rose Gold) Paling Banyak Diminati".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright