MotoGP

Jadwal MotoGP Ceko 2017 Terlengkap Dan Jam Tayang

Jadwal race MotoGP seri ke-10 akan berlangsung di Sirkuit Automotodrom Brno, Republik Ceko pada Minggu (06 Agustus 2017) malam. Namun sebelum race, para rider MotoGP akan melakukan sesi wawancara dan melakoni serangkaian tes hingga kualifikasi untuk menentukan pole position. Jadwal MotoGP Ceko dimulai dari sesi wawancara yang akan digelar pada pada hari Kamis 03 Agustus 2017, pukul 22.00 WIB.

Usai memberikan keterangan, para pembalap MotoGP akan melanjutkan sesi latihan bebas pertama dan kedua yang akan digelar pada hari Jum’at. Sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Ceko akan dimulai pada jam 14:55 WIB kemudian dilanjutkan dengan FP2 yang digelar malam hari jam 19:05 WIB.

Jadwal MotoGP Ceko 2017 Di Trans7

Jadwal Lengkap MotoGP Ceko 2017.

Jadwal MotoGP Ceko 2017 selanjutnya dilangsungkan pada Sabtu 05 Agustus 2017. Di hari ini para rider akan membuat catatan waktu terbaik mereka di FP3 yang digelar pada jam 14:55 WIB dan FP4 pada jam 18:30 WIB. Catatan waktu terbaik mereka sejak latihan bebas pertama hingga keempat kemudian akan diakumulasi. Para pebalap MotoGP yang berada di posisi ke-14 hingga ke-24 akan tampil di kualifikasi pertama MotoGP Ceko 2017 pada jam 19:10 WIB.

Sedangkan sesi kualifikasi MotoGP Ceko kedua akan di ikuti oleh para rider yang menempati posisi 12 besar dari akumulasi waktu sesi latihan bebas. Kualifikasi kedua akan digelar pada jam 19:35 WIB.

Di kualifikasi MotoGP Ceko, para pebalap harus berjuang mati-matian untuk menetukan posisi terbaik mereka dalam memperebutkan pole position.

Keesokan harinya, barulah pertarungan sebenarnya digelar. Namun sebelum race MotoGP Republik Ceko dimulai, seperti biasa para rider akan melakukan pemanasan terlebih dahulu (Warm Up). Sesuai dengan jadwal MotoGP Ceko 2017, pemanasan akan digelar pada pukul 14:40 WIB. Kemudian race akan digelar pada malam hari. Jam tayang MotoGP Ceko dimulai pada 19:00 WIB dan akan disiarkan langsung di Trans7. Berikut Jadwal MotoGP seri ke-10 MotoGP Republik Ceko 2017.

Jadwal MotoGP Ceko dan Jam Tayang Lengkap.

  • FP1 – hari Jum,at, 04 Agustus 2017 – Jam Tayang 14:55 WIB
  • FP2 – hari Jum,at, 04 Agustus 2017 – Jam Tayang 19:05 WIB
  • FP3 – hari Sabtu, 05 Agustus 2017 – Jam Tayang 14:55 WIB
  • FP4 – hari Sabtu, 05 Agustus 2017 – Jam Tayang 18:30 WIB
  • Jadwal Kualifikasi 1 GP Ceko – hari Sabtu, 05 Agustus 2017 – Jam Tayang 19:10 WIB
  • Jadwal Kualifikasi 2 GP Ceko – hari Sabtu, 05 Agustus 2017 – Jam Tayang 19:35 WIB
  • Warm Up (Pemanasan) – hari Minggu, 06 Agustus 2017 – Jam Tayang 14:40 WIB
  • Jadwal Race MotoGP Ceko (Balapan) – hari Minggu, 06 Agustus 2017 – Jam Tayang 19:00 WIB

Bagi MotoGP mania di Indonesia, jangan sampai melewatkan seri ke-10 MotoGP Ceko 2017 ini. Apalagi persaingan di papan atas klasemen sementara MotoGP musim ini semakin ketat. Saat ini Marquez memimpin perolehan klasemen dengan 129 poin ditempel ketat oleh Maverick Vinales dengan 124 poin. Di posisi ketiga, empat dan lima masing-masing di tempati oleh Dovisiozo (123 poin), Rossi (119 poin) dan Pedrosa (103 poin).

Jadwal MotoGP Ceko 2017 Terlengkap Dan Jam Tayang,


Diterbitkan pada: Selasa, 1 Agustus 2017
Rating : 4.56 / 5 dari 9 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Pria ganteng ini sangat menyukai dunia dunia otomotif dan olahraga terutama motogp. Di jeripurba.com Ari menjadi kontributor dan menulis untuk kategori otomotif dan motogp.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Jadwal MotoGP Ceko 2017 Terlengkap Dan Jam Tayang".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright