MotoGP

Jadwal Balapan MotoGP Argentina 2019 dan Hasil Kualifikasi: Rossi Keempat, Marquez Pole

Jadwal balapan MotoGP Argentina 2019 akan berlangsung dini hari nanti. Marc Marquez start terdepan, karena dari hasil kualifikasi yang sudah usai, Ia berhasil menjadi pembalap tercepat.

Di sesi kualifikasi 2 MotoGP Argentina 2019, Marquez meraih catatan waktu terbaiknya dengan 1 menit 38,304 detik. Sedangkan start diposisi kedua dan ketiga di GP Argentina malam ini masing-masing ditempati oleh Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso.

Jika tidak ada perubahan, jadwal balapan MotoGP Argentina 2019 akan berlangsung pada Senin, 01 April 2019, Jam Tayang 01:00 WIB. Balapan live di Trans7.

Jadwal Balapan MotoGP Argentina 2019 dan Hasil Kualifikasi

Jadwal Balapan MotoGP Argentina 2019 dan Hasil Kualifikasi.

Di GP argentina musim ini, tiga pabrikan berbeda yaitu Honda, Yamaha dan Ducati akan bersaing ketat, setidaknya pada lap-lap awal.

Ikut bersaing dibarisan depan di MotoGP Argentina 2019 adalah Valentino Rossi.

Saat sesi kualifikasi, Rossi mampu bersaing. Balapan dini hari nanti, The Doctor akan start dari posisi keempat. Hasil ini tentu cukup menggembirakan baginya bila dibandingkan dengan sesi latihan bebas sebelumnya.

Menguti dari laman crash, berikut hasil kualifikasi MotoGP Argentina:

Hasil Lengkap Kualifikasi MotoGP Argentina 2019

  1. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 38.304s
  2. Maverick Viñales ESP Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 38.458s
  3. Andrea Dovizioso ITA Mission Winnow Ducati (GP19) 1m 38.468s
  4. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 38.545s
  5. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) 1m 38.548s +0.244s
  6. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) 1m 38.886s
  7. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1)* 1m 38.897s
  8. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 38.955s
  9. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1m 39.038s
  10. Danilo Petrucci ITA Mission Winnow Ducati (GP19) 1m 39.093s
  11. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 39.489s
  12. Jorge Lorenzo ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 39.520s
  13. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 39.288s 325k
  14. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 1m 39.298s 317k
  15. Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18) 1m 39.331s 325k
  16. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 39.384s 318k
  17. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)* 1m 39.387s 322k
  18. Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 39.571s 322k
  19. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 39.605s 326k
  20. Tito Rabat ESP Reale Avintia Ducati (GP18) 1m 39.978s 326k
  21. Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) 1m 40.053s 316k
  22. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 40.118s 318k

Hasil kualifikasi MotoGP Argentina 2019 diatas menentukan posisi start pembalap pada race nanti. Via: crash.

Jadwal Balapan MotoGP Argentina 2019 dan Hasil Kualifikasi: Rossi Keempat, Marquez Pole,


Diterbitkan pada: Minggu, 31 Maret 2019
Rating : 4.50 / 5 dari 2 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Pria ganteng ini sangat menyukai dunia dunia otomotif dan olahraga terutama motogp. Di jeripurba.com Ari menjadi kontributor dan menulis untuk kategori otomotif dan motogp.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Jadwal Balapan MotoGP Argentina 2019 dan Hasil Kualifikasi: Rossi Keempat, Marquez Pole".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright