Otomotif

Yamaha MT 10, Versi Naked Bike YZF-R1 Namun Tampil Lebih Garang

Yamaha resmi memperkenalkan line up naked bike terbaru mereka lewat Yamaha MT-10. Motor ini merupakan versi telanjangnya dari Yamaha YZF-R1 namun terlihat lebih sangar dan garang. Kehadiran MT 10 ini menambah jajaran keluarga Yamaha MT series yang sudah diluncurkan sebelumnya seperti Yamaha MT-25, Yamaha MT-03, Yamaha MT-07 dan Yamaha MT-09.

Disebutkan jika Yamaha MT 10 ini memiliki karakter liar untuk memberikan pengalaman berbeda saat berkendara di jalanan. Seperti apa penampakan dan spesifikasi Yamaha MT 10 yang diperkenalkan di Kota Milan, Italia ini?.

Harga Yamaha MT 10

Gambar Yamaha MT 10 Warna Biru.

Yamaha MT-10 menawarkan spesifikasi mesin yang mirip dengan Yamaha YZF-R1 namun dengan teknologi dan beberapa revisi di sektor lain guna memberikan pengalaman yang lebih nyaman.

Lihat juga: Aplikasi Android Ini Bisa Setting Motor Yamaha.

Yamaha MT-10 mengusung spesifikasi mesin empat silinder crossplane berkapasitas 998 cc yang merupakan mesin dari Yamaha R1 keluaran 2015. Meski demikian, Yamaha mengatakan jika mesin di MT 10 sudah di setting sedemikian rupa agar torsinya lebih rendah di putaran mid range. Sayang, Yamaha belum membeberkan seberapa garang mesin motor ini mengeluarkan tenaga. Sementara kapasitas tangki bahan bakarnya bisa memuat hingga 17 liter bbm.

Motor tanpa pairing dari Yamaha R1 ini didesain dengan posisi riding yang tegak. Kemudian rangka atau deltabox masih mengadopsi dari YZF-R1 yang terbuat dari bahan aluminium. Sehingga MT 10 menjadi motor sport dengan dengan wheelbase terpendek yaitu 1.400 mm.

Selain rangka, susensinya juga masih mengadopsi Yamaha R1 dengan rem depan menggunakan sistem ABS. Adapun cakram yang terpasang dibagian depan berupa piringan berdimensi 320 mm four pot radial mounted caliper.

Motor versi naked dari R1 ini menggunakan pelek aluminium cast dengan 4 palang. Sementara panel instrumen yang terpasang berupa LCD.

Tiga mode berkendara di Yamaha MT 10 merupakan salah satu fitur unggulan di motor ini yaitu mode standar, mode A dan mode B. Disebutkan jika Mode A merupakan mode dengan kinerja rendah pada putaran mid range dibandingkan dengan mode standar. Sedangkan jika dalam keadaan kondisi jalanan licin dan padat, mode B bisa dipilih karena menawarkan respon throttle yang lebih ringan.

Spesifikasi Yamaha MT 10

Gambar Yamaha MT 10 Warna Hitam.

Selain fitur diatas, Yamaha MT 10 juga dilengkapi dengan fitur sistem cruise control, dan fitur assist and slipper clutch. Lalu berapa harganya?. Sayangnya, Yamaha masih pelit memberikan bocoran informasi berapa harga Yamaha MT 10 dibanderol. Jadi, kita tunggu saja perkembangan dan kabar terbaru dari motor ini.

Yamaha MT 10, Versi Naked Bike YZF-R1 Namun Tampil Lebih Garang,


Diterbitkan pada: Selasa, 17 November 2015
Rating : 4.67 / 5 dari 12 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Yamaha MT 10, Versi Naked Bike YZF-R1 Namun Tampil Lebih Garang".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright