Penasaran ingin melihat mesin terbaru mobil Honda dengan kapasitas 2000 cc yang dilengkapi turbo? Baru-baru ini sebuah forum bernama CivicX memberikan bocoran jantung pacu dari mesin mobil Honda Civic tersebut secara utuh dan sangat jelas.
Diwartakan Worldcarfans, mesin Honda Civic ini memiliki konfigurasi empat silinder, kapasitas mencapai 2000 cc serta dilengkapi pula dengan turbocharged. Diperkirakan pula bahwa mesin ini akan dimiliki mobil Honda Civic Si, di mana varian ini diprediksi akan mulai meluncur ke pasaran pada 2017 mendatang.
Lebih lanjut, mesin mobil Honda ini mampu menyemburkan tenaga hingga sebesar dua ratus tiga puluh tenaga kuda. Kemungkinan pula Civic Si akan turut dipasangkan bersama transmisi manual dengan enam percepatan. Selain itu, Honda juga bakal memasang mesin ini di dalam varian Type R, akan tetapi tenaganya sedikit lebih besar.
Jika benar Civic Si akan meluncur pada akhir tahun 2016 atau diundur hingga awal tahun 2017, maka khusus Civic Type R baru akan dirilis pada pertengahan 2017 mendatang. Honda juga berencana akan memasarkan mobil Civic Type R di semua wilayah yang telah menjual Civic reguler. Maka, kemungkinan Indonesia tidak akan kebagian Civic Type R ini.
Sebelumnya, Honda telah menghadirkan mobil All New Civic yang mengusung mesin 2000 cc namun tanpa turbocharged. Tenaga puncak yang bisa dihasilkan adalah sebesar seratus lima puluh delapan tenaga kuda. Untuk varian yang satu ini akan turut dijual pula di Indonesia.
All New Civic sendiri mengusung platform yang terbilang baru dengan tetap mempertahankan ciri khas Honda. Dimensi mobil ini sendiri lebih lebar hingga tiga inchi ketimbang model terdahulu, namun untuk bobotnya ia lebih ringan hingga tiga puluh satu kilogram.
Lihat juga: Harga Honda Jazz Hybrid Terbaru dan Gambar Interior dan Eksteriornya.
Honda Civic terbaru juga muncul dengan 2 pilihan mesin, yang pertama hadir dengan mesin 2.0 liter serta 158 hp dengan torsi maksimum mencapai 138 lb-ft. Varian kedua adalah model EX-L dan EX-T dengan mesin 1.5 liter turbo serta direct injection. Tenaga yang dimilikinya mencapai 174 hp serta torsi maksimumnya sampai dengan 162 lb-ft.
Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Inilah Wujud Mesin Honda Civic Si 2000 cc Turbo".