Tips dan Trik

Cara Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power

Apple merupakan vendor atau pabrikan smartphone yang sudah tidak lagi asing di telinga. Produk yang dimiliki Apple di antaranya adalah iPhone, iPad, iPod, Mac, dan lainnya. Dengan mengandalkan Sistem Operasi berbasis iOS membuat perangkat-perangkat besutan Apple tersebut memiliki harga yang terasa sangat mahal bagi sebagian kalangan. Meskipun demikian, tetap saja banyak orang yang sangat mengidam-idamkan untuk memiliki perangkat yang berlogo buah apel ini.

Desain yang halus dan minimalis juga merupakan salah satu dari banyak hal yang membuat perangkat iPhone menjadi suatu gadget yang harus dimiliki. iPhone hanya memiliki beberapa tombol fisik yang dibuat dengan penuh perhitungan dan didesain dengan sangat cantik serta menyatu dengan body. Namun sama seperti barang elektronik lainnya, salah satu atau beberapa tombol tersebut sewaktu-waktu bisa mengalami kerusakan atau tidak bisa lagi digunakan.

Lalu bagaimana pengguna akan menjalankan fungsi dari tombol tersebut jika tombol yang dimaksud mengalami kerusakan? Hal inilah yang akan membuat pengguna merasa sangat kerepotan.

Nah, di sini akan dijelaskan tutorial mengenai cara mematikan iPhone tanpa tombol power karena mengalami kerusakan. Namun sebelum itu, alangkah baiknya kalau dijelaskan juga mengenai cara mematikan iPhone secara normal, yakni dengan menggunakan tombol Power. Mungkin sudah banyak yang tahu caranya, namun mungkin ada juga yang baru mengetahuinya. Beginilah cara mematikan iPhone tersebut.

Cara Mematikan iPhone Menggunakan Tombol Power

Ikuti panduan berikut ini untuk mematikan iPhone dengan menggunakan tombol power:

  1. Tekan dan tahan tombol Power yang berada di atas pojok kanan perangkat hingga muncul slider merah di layar. Anda dapat menggunakan tombol Power di layar apapun, bahkan jika layar dalam keadaan terkunci.
  2. Setelah slider merah yang bertuliskan slide to power off muncul di layar, anda bisa menggesernya ke kanan untuk mematikan iPhone anda. Tunggu hingga perangkat mulai menurunkan daya, dan lamanya bervariasi tergantung masing-masing perangkat.
  3. Fitur Assistive Touch Untuk Mematikan iPhone

    Cara Mematikan iPhone.

    Lihat juga: Cara Membuat Folder Di iPhone Dan Menambahkan Aplikasi Di Dalamnya.

  4. Untuk menyalakan kembali perangkat iPhone anda, tekan dan tahan tombol Power sampai muncul logo Apple di layar yang mengindikasikan bahwa perangkat anda sudah hidup. Tunggu hingga perangkat iPhone anda benar-benar menyala dan masuk ke layar utama (Homescreen).
  5. Apabila perangkat iPhone anda macet, hang, atau tidak responsif yang mengakibatkan slider merah tidak muncul di layar setelah tombol Power ditekan, maka perangkat iPhone anda harus dilakukan reset. Caranya tekan dan tahan secara bersamaan tombol Power dan tombol Home sampai muncul logo Apple di layar. Setelah itu, perangkat iPhone akan mulai menyala dan cara mematikan iPhone selanjutnya seharusnya bisa dilakukan dengan normal.
Cara Mematikan iPhone

Cara Mematikan iPhone Dengan Tombol Power.

Cara Mematikan iPhone Menggunakan Assistive Touch

Cara ini sangat berguna jika tombol Power mengalami kerusakan sehingga anda tidak bisa lagi menggunakannya. ikuti tips berikut ini:

  1. Aktifkan tombol Assistive Touch. Caranya silahkan masuk ke menu Setting dari layar utama. Menu ini biasanya memiliki ikon yang berupa roda gerigi logam. Selanjutnya pilih General, lalu Accessibility, lalu AssistiveTouch. Lakukan tap pada pilihan di samping menu AssistiveTouch sampai ke posisi ON. Setelah itu, akan muncul tombol virtual Assistive Touch yang berwarna putih di layar iPhone anda. Tombol ini bisa anda geser ke posisi layar mana saja yang dirasa tidak akan mengganggu anda dalam mengakses menu dan aplikasi di layar.
  2. Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power

    Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power Menggunakan fitur AssistiveTouch.

  3. Tekan tombol Assistive Touch, selanjutnya akan muncul beberapa pilihan. Silahkan pilih Device yang berada di sebelah kanan.
  4. Setelah anda memilih menu Device, akan muncul 6 pilihan, yakni Volume Up, Volume Down, More, Mute, Rotate Screen, dan Lock Screen.
  5. Cara mematikan iPhone adalah dengan menekan dan tahan pilihan Lock Screen yang memiliki ikon bergambar gembok selama beberapa saat sampai tombol Assistive Touch menghilang. Selanjutnya akan muncul slider merah di layar yang bertuliskan slide to power off. Geser ke kanan untuk mematikan iPhone anda seperti biasa.
  6. Cara Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power

    Cara Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power.

  7. Anda juga bisa memunculkan dan menghilangkan tombol Assistive Touch sesuai kebutuhan dengan cara yang lebih praktis berikut ini: Pertama buka menu Settings, lalu General, lalu Accessibility, lalu Accessibility Shortcut. Setelah itu, silahkan pilih AssistiveTouch. Sekarang, anda akan bisa memunculkan dan menghilangkan tombol Assistive Touch dengan menekan tombol Home sebanyak masing-masing 3 kali.
  8. Lalu bagaimana untuk menyalakan kembali perangkat iPhone tersebut jika tombol Powernya mengalami kerusakan? Tidak ada cara lain, satu-satunya cara adalah dengan menghubungkan iPhone anda ke charger daya atau ke komputer menggunakan kabel USB. Cara ini merupakan cara yang efektif untuk sementara. Jadi sebaiknya segera perbaiki tombol Power perangkat iPhone anda yang rusak di tempat Service Center terdekat.
Cara Menghidupkan iPhone Tanpa Tombol Power

Cara Menyalakan iPhone Tanpa Tombol Power.

Demikianlah cara mematikan iPhone dengan menggunakan tombol fisik maupun menggunakan tombol virtual. Caranya mudah bukan? Mematikan perangkat iPhone seringkali memang diperlukan ketika anda ingin menghemat baterai, ketika perangkat mengalami hang, atau keadaan lain yang mengharuskan anda untuk mematikan perangkat iPhone anda.

Cara Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power,


Diterbitkan pada: Senin, 11 Juli 2016
Rating : 4.36 / 5 dari 11 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Pria ganteng yang akrab dipanggil Randy ini memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap dunia teknologi. Di Jeripurba.com dia menulis berita untuk kategori Gadget, Hardware, Software dan Aplikasi.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Cara Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright