Lowongan Kerja

Masa Depan Akan Terjamin dengan Memilih 6 Jurusan Kuliah Ini!

Ketika kita lulus SMA dan ingin melanjutkannya ke jenjang perguruan tinggi pasti kamu akan kebingungan memilih jurusan. Padahal menentukan jurusan yang akan dipilih adalah merupakan hal paling penting dalam dunia perkuliahan. Ada begitu banyak jurusan kuliah yang dapat kamu pilih dan sesuaikan dengan keinginan atau bisa sesuai jurusan di sekolah waktu SMA.

Namun memilih jurusan yang sesuai dengan kemauan dan minat kamu ternyata tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Apalagi kamu harus memperhitungkan bagaimana prospek kerja di masa depan terhadap jurusan yang diambil setelah lulus kuliah. Supaya lebih mudah kamu bisa menanyakan beberapa hal pada diri sendiri mengenai apa cita-cita dan hobimu.

6 Jurusan Kuliah Terbaik

6 Jurusan Kuliah Terbaik. (kompasiana)

Bisa juga tentang apa bidang kerja yang selama ini kamu suka dan minati. Pertanyaan-pertanyaan tersebut bisa kamu jadikan dasar dari jenis jurusan apa yang akan diambil di kampus maupun universitas pilihanmu. Jika, kamu masih bingung disini kami akan memberikan beberapa jurusan kuliah yang bisa menjamin masa depan. Penasaran ya? Tetap simak terus artikelnya disini!

 

Jurusan Kuliah Pertanian

Jurusan Kuliah Pertanian

Jurusan Kuliah Pertanian. (idntimes)

Buat kamu yang suka bercocok tanam jurusan pertanian ini wajib banget dipilih. Jurusan pertanian ini juga memiliki prospek kerja yang mendukung, sehingga bisa menjadi salah satu pilihan terbaik kamu. Selain itu jurusan pertanian ini juga memiliki sebuah prospek kerja yang menjanjikan di masa depan nantinya.

Jurusan pertanian ini menyangkut beberapa prospek kerja diantaranya seperti, Budidaya pertanian atau agronomi, Agribisnis atau sosial ekonomi pertanian, ilmu tanah, perlindungan atau proteksi tanaman, mengenai hama dan penyakit tanaman serta arsitektur lanskap.

 

Jurusan kuliah ilmu pengetahuan alam dan matematika

Jurusan Kuliah Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika

Jurusan Kuliah Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika. (grid)

Jurusan IPA atau Ilmu Pengetahuan Alam merupakan bidang ilmu yang secara khusus mempelajari tentang terjadinya sebuah fenomena alam yang ada di semesta ini. Dengan belajar ilmu IPA kamu bisa mengamati sesuatu gejala serta sebuah benda yang ada di alam semesta. Kamu juga bisa meneliti nya kemudian bisa dimanfaatkan di kehidupan sehari-hari.

Supaya jurusan IPA ini lebih berkembang tentunya kamu harus membutuhkan satu ilmu yang mengiringinya yaitu ilmu matematika. Dengan cara logis dan sistematis melalui ilmu matematika kamu bisa melakukan observasi. Lalu, apa saja sih prospek kerja yang berhubungan dengan IPA dan Ilmu matematika? Jurusan MIPA atau yang dikenal dengan matematika IPA ini memiliki prospek kerja mulai dari Biologi, Fisika, Geografi, Geologi, Geofisika, Kimia, Statistika, Matematika dan Astronomi.

 

Jurusan Kuliah Sastra Inggris

Jurusan Kuliah Sastra Inggris

Jurusan Kuliah Sastra Inggris. (brilio)

Jurusan kuliah yang satu ini termasuk ke salah satu jurusan yang menjanjikan di Indonesia. Dengan mengambil jurusan ini mampu membawa kamu ke suatu pekerjaan yang bagus. Kebanyakan dari mereka yang mengambil jurusan ini memang memilih bekerja sebagai guru bahasa Inggris, tak heran jika mereka mengambilnya di fakultas keguruan.

Sebenarnya sih jurusan sastra Inggris bisa memiliki nilai yang tinggi dengan jenis-jenis pekerjaan berhubungan dengan jurusan ini. Sayangnya dari sekian banyaknya universitas hanya beberapa yang memiliki jurusan khusus tersebut. Tak hanya sebagai guru bahasa Inggris saja mereka juga bisa menjadi penerjemah (Translater) dan bahkan mampu menjadi tenaga kerja di kursus pendidikan bahasa Inggris. Di dunia pariwisata juga membutuhkan orang yang mahir berbahasa Inggris sebagai pemandu wisata para turis dari luar negeri.

 

Jurusan Kuliah Ilmu Komputer

Jurusan Kuliah Ilmu Komputer

Jurusan Kuliah Ilmu Komputer. (codepolitan)

Dengan perkembangan teknologi saat ini yang sangat pesat, jurusan ilmu komputer menjadi salah satu jurusan yang paling diincar dan diminati bagi banyak orang. Sebab, banyak perusahaan yang mencari lulusan jurusan ini dan sangat dibutuhkan di dunia kerja. Soal gaji mereka tak tanggung-tanggung, biasanya perusahaan akan memberikan bayaran yang sangat tinggi.

Contoh dari jurusan ini adalah jurusan teknik informatika. Jurusan teknik informatika ini biasanya akan bersangkutan dengan perkembangan teknologi. Bahkan hampir semua perusahaan membutuhkan orang yang lulusan dari jurusan teknik informatika tersebut. Sebab sekarang ini teknologi sudah semakin berkembang dan menjadi lebih modern, karena itu informatika menjadi sangat penting khususnya pada penggunaan sistem komputer yang semakin canggih.

 

Jurusan Kuliah Teknik Arsitektur

Jurusan Kuliah Teknik Arsitektur

Jurusan Kuliah Teknik Arsitektur. (glints)

Pada dasarnya jenis jurusan kuliah teknik arsitektur ini menggabungkan dua jenis bidang yaitu seni dan bangunan. Jurusan ini sangat cocok buat kamu yang suka banget dalam bidang menggambar. Dalam jurusan teknik arsitektur membutuhkan banyak perhitungan yang matang, tak heran jika jurusan ini memiliki unsur materi dan soal berhitung.

Saat kuliah mengambil jurusan arsitektur ini kamu pasti sudah memiliki banyak sekali peluang besar untuk masa depan yang sangat menjanjikan. Kamu bisa memilih pekerjaan yang berhubungan dengan dunia industri kreatif, seperti desain suatu produk, interior, eksterior suatu ruangan, desain visual, dan masih banyak lagi lainnya.

 

Jurusan Kuliah Kedokteran

Jurusan Kuliah Kedokteran

Jurusan Kuliah Kedokteran. (pendidikan maju)

Saat masih kecil pasti dari kalian pernah menjawab ingin menjadi seorang dokter ketika ditanya tentang cita-cita. Sebab profesi tersebut adalah yang bisa menjanjikan seorang dokter untuk memiliki penghasilan yang cukup besar. Jadi, tak heran jika biaya yang diperlukan untuk kuliah jurusan kedokteran ini begitu mahal.

Dalam bidang kedokteran kamu harus memiliki kemampuan yang handal karena persaingan dalam jurusan ini semakin ketat. Karena memang setiap waktu tenaga medis sangat dibutuhkan dimana-mana. Jika kamu tertarik dan ingin masuk ke jurusan kedokteran, pastikan memilih universitas yang berkualitas dan juga bagus di bidang kedokterannya.

Nah, itulah sedikit penjelasan mengenai jurusan yang bisa menjamin masa depan kamu. Sebenarnya masih ada beberapa jurusan lainnya seperti, jurusan hukum, ekonomi, teknik mesin, psikologi, teknik elektro, matematika, fisika, geografi, komunikasi, perminyakan dan pertambangan, teknik kimia, pendidikan dan pelatihan, lingkungan, astronomi dan masih banyak lagi lainnya. Jadi, jurusan mana yang menjadi incaran kamu?

Masa Depan Akan Terjamin dengan Memilih 6 Jurusan Kuliah Ini!,


Diterbitkan pada: Jumat, 2 Agustus 2019
Rating : 4 / 5 dari 6 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Cewek yang punya hobi traveling ini menulis untuk kategori internet, sains dan tren media sosial.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Masa Depan Akan Terjamin dengan Memilih 6 Jurusan Kuliah Ini!".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright