Tips dan Trik

Idealnya Berapa Jam Pemudik Mesti Beristirahat?

Istirahat yang cukup saat berkendara adalah hal yang harus dilakukan oleh para pengendara khususnya pemudik yang membawa mobil atau kedaraannya jauh ke kampung halaman. Baik saat pergi ataupun sepulang dari tempat tujuan. Selain untuk menjaga kondisi tubuh tetap prima, istirahat yang cukup sangat penting dilakukan demi keselamatan pengendara itu sendiri.

Bayangkan jika dalam perjalanan mudik atau perjalanan menuju kembali kerumah pengendara mobil dalam keadaan mengantuk. Akibatnya sungguh fatal. Kecelakaan bisa saja terjadi karena hilangnya konsentrasi saat mengendarai mobil dijalan. Nah pertanyaannya kemudian, berapa jam idealnya pemudik harus beristirahat?.

Untuk diketahui, kemampuan tubuh manusia untuk berkonsentrasi umumnya hanya bertahan selama 4 jam. Setelah 4 jam berkendara lakukanlah power nap dan usahakan tidur sebentar meski hanya 10 sampai 15 menit agar tubuh kembali bugar, ungkap Training Director di The Real Driving Center (RDC), Marcell Kurniawan, seperti yang dikutip dari laman mobil123.

Meski begitu, dia menyarankan bagi pengendara atau pemudik untuk beristirahat setiap dua jam sekali. Berkendara dengan mobil selama berjam-jam membuat udara didalam mobil dipenuhi oleh karbondioksida. Sangat disarankan berhenti sejenak dan turun dari mobil untuk menghirup udara segar / oksigen dengan melakukan hal-hal kecil yang bisa membuat tubuh kembali rileks, seperti misalnya ke toilet atau shalat di masjid-masjid terdekat. Dengan begitu tubuh akan terasa fit kembali.

Tips Mudik Dan Waktu Untuk Beristirahat.

Tips Mudik Dan Waktu Ideal Untuk Beristirahat. (thinkstock)

Dia juga menyarankan untuk melakukan hal-hal diatas rutin setiap 2 sampai 4 jam apabila perjalanan mudik atau kembali dari kampung halaman memakan waktu lebih dari itu.

Artikel terkait : Mudik?, jangan asal mematikan mesin mobil Anda.

Idealnya Berapa Jam Pemudik Mesti Beristirahat?,


Diterbitkan pada: Senin, 20 Juli 2015
Rating : 3.50 / 5 dari 2 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Idealnya Berapa Jam Pemudik Mesti Beristirahat?".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright