Otomotif

Seperti Inilah Eksterior Dan Interior Mobil Honda BR-V

Seperti janji sebelumnya, akhirnya HPM resmi memperkenalkan wujud sebenarnya dari mobil crossover terbaru milik mereka, Honda BR-V, dalam ajang GIIAS 2015 yang berlangsung di Tanggerang. Wujud dan eksterior Honda BRV tidak berbeda jauh dengan konsep gambar -gambar Honda BRV yang telah dirilis oleh HPM pada akhir buan Juni yang lalu.

Nah, seperti apakah spesifikasi mesin, eksterior, interior dan info harga Honda BR-V setelah diperkenalkan resmi dalam ajang tersebut?.

Eksterior Honda BRV.
Sekilas, eksterior Honda BRV terlihat seperti mengadopsi mobil Honda Mobilio dan Honda HR-V. Dibagian belakang dan ketinggiannya, seperti HR-V. Dibagian samping lekukan bodi dan pilar-pilarnya mirip dengan Honda Mobilio. Sedangkan dibagian depannya mirip dengan Honda CR-V dengan lampu dan grill depan yang tampak menyatu.

Harga Honda BRV

Gambar Honda BR-V Tampak Depan.

HPM menyebut jika Honda BRV dibangun dengan konsep Advanced Scene Hunter yang diperuntukkan bagi konsumen yang menyukai hal-hal baru dan penuh tantangan. Mobil ini memiliki ground clearance lebih dari 200 mm dan dilengkapi dengan solid motion pillar. Selain itu terpasang pelek 16 inchi, aero kit serta roof rails untuk memberikan kesan sebagai mobil crossover.

Gambar Honda BR-V Warna Merah

Gambar Honda BR-V Tampak Samping.

Boleh dikatakan jika eksterior Honda BR-V merupakan gabungan dari Honda Mobilio, HR-V dan CR-V, dan itu di akui oleh Large Project Leader Honda Atsushi Arisaka dalam pidatonya di GIIAS 2015 jika Honda BR-V merupakan sebuah mobil yang didesain menggabungkan tampilan tangguh SUV dan utilitas penumpang dari MPV.

Pilihan Warna Honda BRV.
Rencananya, mobil ini hadir dengan 3 pilihan warna baru yaitu Honda BRV Warna merah (Passion Red Pearl), warna Lunar Silver Metallic dan Honda BR-V warna hijau (Misty Green Pearl) melengkapi 3 pilihan warna lainnya yaitu Honda BRV warna putih (Taffeta White), warna Modern Steel Metallic dan Honda BR-V warna hitam (Crystal Black Pearl).

Gambar Honda BRV Warna Putih

Gambar Honda BRV Tampak Belakang.

Interior Honda BRV.
Mengenai interior Honda BR-V, disebutkan jika mobil SUV ini mampu menampung 7 orang penumpang didalamnya. Kabinnya diklaim lebih luas dengan ruang kepala dan lutut di baris kedua dan ketiga lebih lapang dari mobil sekelasnya. Kursi dibaris ketiga dapat dimanfaatkan menjadi ruang bagasi karena menggunakan jenis kursi 50/50 yang dapat dilipat.

Melengkapi kenyamanan interior, Honda BRV dilengkapi dengan AC dibagian belakang yang terletak di antara kursi baris pertama dan kedua.

Lebih lengkapnya, silahkan saksikan video interior Honda BR-V dibawah ini yang di upload ke YouTube oleh akun Iwan Banaran.

Cukup mewah bukan?.

Fitur-fitur Honda BRV.
Banderol harga Honda BRV yang disebut-sebut diantara harga Honda HR-V dan harga Honda Mobilio ini membuatnya dilengkapi dengan keamanan dan keselamatan seperti Dualand Front SRS airbag, Hill Start Assist, Anti-lock Braking System (ABS), Front 3-Point Load Limiters with Pretensioner ELR Seat Belt, VSA (Vehicle Stability Assist), ISOFIX dan Electronic Brake Distribution (EBD).

Spesifikasi Mesin Honda BRV.
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Honda BR-V menggunakan mesin 4-silinder 1.5-liter i-VTEC dan dilengkapi dengan teknologi noise reduction. Mesin ini mampu menghembuskan tenaga maksimum 120 PS pada putaran 6.600 rpm dengan torsi maksimum 145 Nm pada putaran 4.600 rpm. Ada dua tipe transmisi dari Honda BR-V, yaitu CVT dan dengan transmisi manual 6 percepatan. Lalu berapa harganya?.

Gambar Honda BRV Tampak Depan

Honda BR-V Di Ajang GIIAS 2015.

Sumber dan gambar-gambar mobil Honda BR-V : okezone.com.

Harga Honda BRV.
Saat ini belum ada info pasti mengenai harga Honda BR-V. Namun mengingat mobil ini disebut-sebut merupakan hasil kawin silang dari Mobilio dan HR-V, kemungkinan besar banderol harganya dipatok pada kisaran 230 juta sampai 265 juta rupiah.

Seperti Inilah Eksterior Dan Interior Mobil Honda BR-V,


Diterbitkan pada: Jumat, 21 Agustus 2015
Rating : 4.28 / 5 dari 32 pengunjung

Berikan vote untuk artikel ini!

Tags:

Author: 

Owner, penulis merangkap editor di Jeripurba.com yang menyukai dunia teknologi dan otomotif.

author

Silahkan berkomentar dan berdiskusi. Bebas, namun tetap beretika serta bertanggung jawab!. Diskusi hendaknya masih berkaitan dengan artikel mengenai "Seperti Inilah Eksterior Dan Interior Mobil Honda BR-V".

Copyright by:
Jeripurba.com copyright